Notification

×

Iklan

Iklan

Tag Terpopuler

Kajian Ahad Pagi PRM Pendoworejo: Mengingat dan Mempersiapkan Kematian

Senin, 20 Januari 2025 | 14.04 WIB Last Updated 2025-01-20T07:04:51Z


Kulon Progo, 19 Januari 2025 – Pimpinan Ranting Muhammadiyah (PRM) Pendoworejo menggelar Kajian Ahad Pagi yang terbuka untuk umum di Rumah Makan Iwak Kalen Salam Rindu. Kajian yang berlangsung dari pukul 06.00 hingga 07.00 WIB ini menghadirkan Ustaz Fakhrudin AM, S.IP. sebagai pembicara utama.

Dalam kajian ini, Ustaz Fakhrudin menyampaikan materi seputar mengingat dan mempersiapkan kematian, pentingnya kekuatan doa serta waktu-waktu mustajab untuk berdoa, hingga iman kepada takdir sebagai bagian dari kekuasaan Allah SWT. Ia juga menekankan pentingnya berkumpul dengan orang-orang saleh dalam kehidupan sehari-hari.

Acara ini turut dihadiri oleh Lurah Pendoworejo, Bapak Budiman, serta jajaran Pengurus Cabang Muhammadiyah Girimulyo. Masyarakat yang hadir tampak antusias mengikuti kajian, yang diakhiri dengan sesi diskusi dan tanya jawab.

Sebagai bentuk kebersamaan, panitia menyediakan soto gratis bagi peserta yang hadir. Kegiatan ini menjadi bagian dari upaya PRM Pendoworejo dalam meningkatkan pemahaman keislaman dan mempererat ukhuwah di tengah masyarakat.

Dengan adanya kajian ini, diharapkan semakin banyak masyarakat yang sadar akan pentingnya persiapan menghadapi kematian serta meningkatkan keimanan dan ketakwaan dalam kehidupan sehari-hari. (Edwin)