Notification

×

Iklan

Iklan

Tag Terpopuler

PA Putri Aisyiyah Galur Tuan Rumah pertemuan FORPAMA DIY 2024

Senin, 22 Januari 2024 | 08.32 WIB Last Updated 2024-01-22T01:32:57Z

GALUR (21/01) - Forum Panti Asuhan Muhammadiyah dan Aisyiyah DIY (FORPAMA DIY) adakan pertemuan rutin perdana dengan kepengurusan baru FORPAMA periode 2024-2027 bertempat di pendopo laguna pantai trisik dengan tuan rumah Panti Asuhan Putri Aisyiyah Banaran Galur Kulon Progo.

Hj.As'adah selaku ketua PA Putri Aisyiyah Banaran dalam sambutan sebagai tuan rumah menyampaikan terimakasih atas kepercayaannya PA Putri Aisyiyah sebagai tempat pertemuan perdana FORPAMA DIY pada Tahun 2024 ini, terimakasih juga atas kehadiran sahabat-sahabat pengurus/pengelola Panti Asuhan Muhammadiyah dan Aisyiyah DIY.

"Semoga dengan pertemuan rutin ini dapat menambah erat ukhuwah dan menambah wawasan karena adanya sharing pengalaman pengelolaan, pengasuhan dll, ujarnya".


Menurut Wibowo, MM, Ketua FORPMA DIY periode 2024-2027, FORPAMA DIY beranggotakan 23 panti asuhan Muhammadiyah dan Aisyiyah se-DIY, dengan rincian Kulon Progo 10 Panti, Bantul 2 Panti, Sleman 8 Panti, Kota Yogyakarta 3 Panti.

"Setiap pertemuan diadakan rakor dan diskusi untuk peningkatan pelayanan dan pengasuhan Panti Asuhan Muhammadiyah dan Aisyiyah se DIY, selain itu dalam setiap pertemuan dihadiri ayahanda dari PWM DIY dan selalu memberikan arahan kepada kami yang tergabung dalam FORPAMA DIY ini pungkasnya". (edi_ku)